Photo by Embe Recipes, 2022, Urutan Babi Goreng Bali |
Bahan :
- 1000 gr daging babi
- Usus babi yang telah dibersihkan
- Tali daun pisang atau tali wol
Bumbu :
- 100 gr Base genap (cabai merah, bawang merah, bawang putih, jahe, ketumbar, kunyit, bangle, jangu, merica, kemiri, lengkuas, kencur, sereh, kemenyan dan cengkeh)
- 1 sdm garam
- Micin secukupnya (opsional)
Cara Memasak :
- Potongan daging babi berbentuk dadu.
- Uleg atau haluskan base genap.
- Campurkan potongan daging babi dengan base genap yang sudah dihaluskan dan garam sampai rata.
- Masukkan daging babi yang sudah dibumbui secara perlahan ke dalam usus yang telah dibersihkan.
- Padatkan dan ikat kedua ujung sisi usus babi dengan tali daun pisang atau benang wol yang telah dicuci.
- Tusuk-tusuk urutan dengan jarak 10 cm untuk mengelurkan angin yang masih tersisa di dalam urutan.
- Goreng urutan pada minyak panas (lakukan penggorengan 2 kali, gorengan pertama goreng di dalam minyak dengan api kecil hingga setengah matang. Penggorengan kedua goreng di dalam minyak panas hingga matang).
- Setelah urutan Bali sudah empuk, angkat dan tiriskan.
- Urutan Bali siap disajikan dengan nasi panas dan sambal matah.
Perhatikan :
- Usus babi harus benar-benar bersih agar tidak amis dan bau.
- Jangan terlalu padat dalam memasukan daging babi ke dalam usus babi agar tidak pecah ketika digoreng.
- Jangan terlalu banyak ditusuk dengan tusuk sate agar tidak pecah ketika digoreng dan berikan jarak antara tusukan satu dengan tusukan lainya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar